“ Kasih tidak mudah tersinggung atau jengkel atau marah; tidak
memperhitungkan kejahatan yang diterima – tidak menaruh perhatian atas
kesalahan yang dideritanya “ ( 1 Korintus 13:5 terjemahan Amplifie
Bible)
Berjalan dalam kasih itu baik untuk kesehatan Anda, tahukan Anda akan hal
itu?.
Itu benar!, Ilmu kedokteran telah membuktikannya, para peneliti telah
menemukan bahwa permusuhan menghasilkan strees yang menghasilakan Tukak
lambung, sakit kepala yang menegangkan dan sejumlah sakit lainnya.
Bila anda berfikir tentang permusuhan, anda mungkin berfikir tentang jenis
kemarahan yang anda rasakan tentang sesuatu yang serius terjadi. Tetapi
menurut para pakar, jenis itu bukanlah penyebab masalah yang terburuk,
Justru hal hal kecil : Bila Pembatu merusakkan busana anda ketika mencuci
atau bila pramusaji mencampur sambal pada makanan anda padahal anda tidak
suka pedas, hal itu lazim bukan..??
Pikirkanlah berapa banyak ketegangan yang dapat anda hindari dengan
bersikap lekas memaafkan , dengan menghayati hidup anda menurut 1Korintus
13 dan tidak memperhitungkan kejahatan yang dilakukan terhadap anda.
Bayangkan manfaaat fisik dan emosi dari kehidupan seperti itu!
Jika anda membiarkan diri terbiasa dibelenggu oleh permusuhan, itu mungkin
terdengar seperti impian yang mustahil, tetapi sebenarnya tidak!, Karena
sebagai orang yang percaya yang dilahirkan baru, anda memiliki kasih Tuhan
dalam diri anda.
Jika anda pasrah pada kasih itu, maka itu akan memerdekakan anda, ingatlak
ketika Tuhan Yesus membangkitkan Lazarus dari kuburnya?, Lazarus hidup
tetapi masih terikat dengan kain kafan. Tuhan Yesus memerintahkan agar
ikatannya dilepas sehingga dia dapat bebas berjalan.
Yesus menginginkan kebebasan yang sama bagi anda. Jadi, bersepakatlah
dengan Dia. Katakanlah pada kebiasaan maut yang mengikat anda , “ Dalam
nama Yesus lepaskan aku dan biarkan aku pergi! Aku menaruh sikap
permusuhan, sikap tidak memaafkan dan keserakahan di belakangku. Aku akan
menghayati Kehidupan Kasih!”.
Ingatlah : Tidak diperlukan suatu mujizat pengobatan untuk mengubah
kehidupan anda. Yang diperlukan hanyalah sebuah keputusan untuk pasrah pada
kekuatan Kasih. Lakukan hal itu hari ini !, Amin
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar